Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara Mudah Memperbaiki hp Advan s50 Prime Model 5063 Bootloop

Cara Mudah Memperbaiki hp Advan s50 Prime Model 5063 Bootloop


Cara flash hp Advan s50 prime model 5063 dual sim dalam keadaan bootloop, ataupun dalam keadaan mentok logo.

Kerusakan ini sering terjadi pada smartphone advan, terutama pada seri "S" ini, jenis-jenis kerusakan nya pun bervariatif, seperti :
  • Bootloop
  • Sinyal hilang setelah di reset
  • Montok logo
  • Jaringan 4G yang tidak setabil
  • Dan lain-lain
Tentu semua jenis ponsel pasti memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing, tergantung dari cara kita menggunakannya. 

Tidak terlepas dari brand lokal ini yaitu ponsel "Advan s50 prime model 5063 dual sim", ponsel android ini merupakan smartphone keluaran terbaru dari advan sekitar akhir taun 2019.

Ponsel ini cukup lasris dipasaran karna harga yang cukup terjangkau dan fitur-fiturnya hampir sama dengan ponsel-ponsel dari  brand ternama di dunia.

Namun pada kesempatan kali ini penulis akan berbagi sedikit, bagaimana cara mengatasi smartphone advan yang mengalami bootloop, ketika dinyalakan hanya sampai logo advan kemudian restas trus menerus.

Baca Juga : 

Penyabab bootloop:

Sebelum membahas bagaimana cara mengatasinya, perlu bagi teman-teman untuk mengetahui apa penyebab terjadinya bootloop pada smartphone android.

Adapun beberapa hal yang sering menyebabkan hp mengalami bootloop:
  • Terlalu banyak file cache yang menumpuk
  • Gagal melakukan "Rooting / Root" 
  • Kesalahan dalam melaukan flashing, dengan menggunakan "custom ROM" yang tidak sesuia dengan perangkat.
  • Rusaknya "custom Rom"
  • Menginstal atau memasang aplikasi yang tidak compatible dengan perangkat
Jika anda telah mengetahui apa saja yang dapat menyebabkan smartphone mengalami bootloop maka, hal yang paling utama yang dapat kita lakukan yaitu menghindarinya.

Cara mengatasi hp Advan s50 prime Bootloop dengan mudah.

#1. Melakukan Hard Reset 

Alternatif pertama yang bisa anda coba sebelum melakukan flashing ulang yaitu melakukan hard reset pada ponsel anda. 

Advan s50 Prime Model 5063

Carnya cukup mudah yaitu:
  1. Masuk kedalam menu recovery mode dengan cara menekan tombol kombinasi "volume atas + tombol power"
  2. kemudian pilih "wipe data" untuk memformat data ponsel
  3. selanjutnya hapus file cache pada menu "wipe cache"
  4. kemudian restar ponsel, dengan memilih "reboot"
Jika ponsel masih mengalami bootloop maka cara selanjutnya yang dapat anda lakukan yaitu:

#2. Melakukan falshing

Melakukan flash advan s50 pastinya bukan masalah bootloop saja yang dapat atasi melainkan juga ada masalah lain seperti aplikasi error sistem aplikasi telah berhenti aplikasi yang tidak merespon ataupun hang lemot atau lelet dan juga beberapa masalah lainnya. 

Setelah selesai melakukan Flash advan S50 akan kembali normal seperti biasa yaitu seperti pada saat membeli dari pabrik. 

Sebelum melakukan flashing anda harus menyiapkan bahan-bahan yang dibutuhkan antara lain sebagai berikut: 

Langkah-langkah dalam melakukan falshing

Langkah pertama yang harus dilakukan yaitu menginstal driver Spectrum 
  • Dengan cara ekstrak driver spreadtrum kemudian instal di PC ataupun di laptop anda. 
  • Ekstrak juga research download  dan firmware Advan S50 Prime. 
  • Selanjutnya Buka folder hasil extract resources download kemudian jalankan researchdownload.exe klik Kanan an an kemudian pilih run administrator
  • Setelah research download terbuka klik logo roda gigi pertama kemudian cari frimware advan S50 Prime yang telah diekstrak sebelumnya, pilih file pack tersebut kemudian klik "Open" dan tunggu hingga frimware termuat sempurna ke tools research download.
cara flas firmware advan s50 prime
  • Setelah termuat sempurna maka file firmware akan muncul di sebelah kanan atas tool research download 
  • Kemudian klik "play" di sebelah logo roda gigi dua. 
langkah-langkah flash hp advan
  • Matikan Advan S50 Prime milik anda, kemudian lepaskan baterai dan diamkan kurang lebih selama 7 detik, untuk memastikan bahwa daya ya ponsel benar-benar kosong, kemudian pasang kembali. 
Proses flasing advan s50 prime
  • Selanjutnya hubungkan ponsel Advan S50 Prime ke komputer menggunakan kabel USB sambil menekan tombol "volume up" dan otomatis proses flashing akan berjalan dengan keluar tulisan downloading di tool research download kemudian tunggu hingga proses flashing selesai. 
  • Apabila proses flashing telah selesai maka akan ditandai dengan tulisan "passed" pada tools research download dengan berwarna hijau yang menandakan bahwa proses flashing telah berhasil. 
Proses flasing advan s50 prime
  • Kemudian Langkah terakhir yaitu melepaskan ponsel Advan S50 Prime dari komputer ataupun laptop kemudian Nyalakan kembali seperti biasa. 
Perhatian,!!! Perlu diingat atau diperhatikan bahwa setelah melakukan flashing proses booting atau menghidupkan ponsel akan memakan waktu yang cukup lama, tidak seperti biasanya.

Semoga artikel tentang "bagaimana cara mengatasi si ponsel Advan s50 Prime model 5063 bootloop, sistem aplikasi error aplikasi telah berhenti" bermanfaat bagi teman-teman. 

Jika ada suatu hal yang tidak dipahami atau kau yang kurang jelas maka anda bisa bertanya melalui kolom komentar dibawah.